• MADRASAH MU'ALLIMIEN MUHAMMADIYAH
  • Unggul, Berintegritas, dan Berkemajuan (UNIK)

Sukses Regenerasi, PR IPM MA dan MTs Mu'allimien Tuntaskan Musyran

 

BOGOR – Pimpinan Ranting Madrasah Mu’allimien Muhammadiyah Leuwiliang telah sukses menggelar Musyawarah Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah yang ke-47 untuk tingkat Aliyah dan ke-15 untuk tingkat Tsanawiyah. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari pada tanggal 21 – 22 November 2021 yang bertempat di Madrasah Mu’allimien Muhammadiyah. Tingkat Aliyah dilaksanakan di tanggal 21 November 2021 sedangkan untuk tingkat Tsanawiyah dilaksanakan di tanggal 22 November 2021. 

IPM merupakan salah satu organisasi pelajar terbaik di Indonesia. Sehingga walaupun ada pandemi Covid-19, roda organisasi tetap harus berjalan, termasuk program dan regenerasi. Ketua Panitia, Fathira Falaka mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan di kondisi yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yakni pada kondisi pandemi. Oleh karenanya kita harus tetap mematuhi protokol kesehataan pada saat berlangsungnya kegiatan.

“Ucapan terima kasih kepada semua panitia yang sudah meluangkan waktunya dalam mensukseskan kepanitiaan ini, terkhusus bagi semua hadirin, jika ada kesalahan dan kekhilafan dalam kegiatan ini kami dari panitia memohon maaf sebesar-besarnya,” ungkapnya.

PC IPM Leuwiliang, Zayyid Atthariq berharap semoga kegiatan ini berjalan dengan baik sehingga nantinya melahirkan pimpinan yang amanah.

“Semua manusia terlahir sebagai pemimpin, maka teman-teman yang akan melanjutkan regenerasi kepemimpinan harus mempersiapkan diri dari sekarang,” pungkasnya.

Direktur Madrasah saat menyampaikan sambutan.

Sementara, Direktur Madrasah Mu’allimien Muhammadiyah Leuwiliang mengatakan bahwa, tema yang diangkat Musyran kali ini sangat menarik dengan megharap terbentuknya kader berkemajuan untuk kepemimpinan selanjutnya.

“Siapapun yang menjadi pemimpin yang terpilih nantinya, makna kata berkemajuan harus di aplikasikan dengan baik dengan melihat kondisi sekarang yang masih pandemic, maka selayaknya semua haruslah menyesuaikan ruang geraknya dengan nantinya menyusun program-program dengan menyesuaikan kondisi zaman,” tutupnya.

Untuk diketahui, kegiatan ini dilajutkan langsung pembahasan tata tertib Musyran, LPJ, dan pemilihan formatur secara e-voting. Dan setelah para peserta menjalani berbagai rangkaian musyran maka terpilihlah para pimpinan yang baru. Untuk PR IPM MA Mu’allimien posisi ketua umum dijabat oleh Affan Fadly Dawami, sekretaris umum oleh Naufal Hisyam Mulyadi. Sedangkan untuk PR IPM MTs Mu’allimien posisi ketua umum diisi oleh Malika Anastasya, sekretaris umum oleh Anjelita Putri, lalu bendahara umum oleh Raisya Alya Putri.

-Nida-

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
PENGUMUMAN PESERTA DIDIK BARU GELOMBANG 1 TAHUN PELAJARAN 2025-2026

DAFTAR PESERTA DIDIK BARU GELOMBANG 1 MADRASAH ALIYAH MU’ALLIMIEN MUHAMMADIYAH BOGOR TAHUN PELAJARAN 2025-2026 NO NOMOR PESERTA NAMA SISWA 1 MA-25

30/01/2025 17:06 - Oleh Muhammad Firman Firdiansyah - Dilihat 762 kali
Mu’allimien Raih Juara Umum POSMAD 2024

KAB. BOGOR – Madrasah Tsanawiyah Mu’allimien Muhammadiyah Leuwiliang, meraih gelar juara umum pada kegiatan Pekan Olahraga dan Seni Madrasah (POSMAD) 2024 yang diselenggar

12/11/2024 14:26 - Oleh Muhammad Firman Firdiansyah - Dilihat 364 kali
Gelar Workshop IKM, Mu'allimien Bogor Siap Terapkan Kurikulum Merdeka

  Bogor - 3 September 2024 Madrasah Mu'allimien Muhammadiyah Bogor melaksanakan workshop implementasi kurikulum merdeka untuk tahun ajaran 2024-2025. Kegiatan workshop dimulai p

04/09/2024 11:34 - Oleh Muhammad Firman Firdiansyah - Dilihat 318 kali
Aula KH. Adang Qomaruddin Telah Diresmikan

  MUALLIMIENBOGOR.SCH.ID, KAB. BOGOR — Ketua PDM Kab. Bogor H. Ahmad Yani, S.H.I., M.E hadir dan meresmikan Aula KH. Adang Qomaruddin yang berada di Madrasah Mu’alli

26/04/2024 12:45 - Oleh Muhammad Firman Firdiansyah - Dilihat 1060 kali
Seluruh Atlet Dulang Medali, Tapak Suci Mu'allimien Torehkan Prestasi di Tapak Suci Depok Championship ke-1

KAB. BOGOR - Tapak Suci Madrasah Mu'allimien Muhamadiyah Leuwiliang kembali menorehkan prestasi membanggakan. Kali ini, mereka meraih sederet gelar juara nasional dalam Tapak Suci Kot

30/11/2023 19:35 - Oleh Muhammad Firman Firdiansyah - Dilihat 1099 kali